Aktivitas kampus UNU NTB menghasilkan sampah anorganik dan sampah organik. Potensi jumlah sampah yang terus meningkat memberikan peluang bagi pengelola untuk mengubah sampah menjadi produk yang bernilai ekonomi dan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis timbulan dan komposisi sampah di UNU NTB yang menjadi informasi dasar untuk melakukan pengelolaan sampah terpadu. Observasi lapang dilakukan untuk menganalisis jumlah timbulan sampah, berat sampah, dan persentase komposisi sampah. Timbulan sampah di UNU NTB mencapai 47 liter/hari dan berat sampah mencapai 3,74 kg/hari. Komposisi sampah di UNU NTB terdiri dari sampah anorganik 77% dan sampah organik 23%. UNU NTB memiliki sampah plastik 773,1 kg/tahun yang menghasilkan potensi ekonomi Rp 2.551.190. Sampah kertas sebanyak 326,8 kg/tahun menghasilkan potensi ekonomi Rp 196.086. Sampah organik dianalisis potensi daur ulang dengan mengubah sampah organik menjadi pupuk kompos. Potensi ekonomi sampah dianalisis berdasarkan harga sampah di Bank Sampah UNU NTB Sampah organik di UNU NTB mencapai 330,5 kg/tahun yang memiliki potensi ekonomi Rp 1.982.880/tahun dengan mengacu pada harga pasar pupuk kompos Rp 6.000/ kg. Potensi daur ulang sampah organik menjadi kompos yaitu 44 kg/tahun.
Copyrights © 2022