Model pembelajaran teknik Two Stay Two Stray atau metode dua tinggal dua tamu. Pembelajaran adalah model pembelajaran yang dimulai dengan pembagian kelompok, dan memberi kesempatan pada kelompok untuk membagikan hasil dan informasi. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa yang dilakukan mahasiswa PBPMD di SDN 2 Sliwung dalam memebrikan strategi pembelajaran dan motivasi belajar pada siswa-siswi. Motivasi belajar merupakan faktor psikis yang bersifat nonintelektual. Peranannya yang khas adalah dalam hal penumbuhan gairah, merasa senang dan semangat untuk belajar. Siswa yang memiliki motivasi kuat, akan mempunyai banyak energi untuk melakukan kegiatan belajar dikelas. Pencapaian dalam pendidikan salah satunya dipengaruhi oleh kualitas kegiatan dalam belajar mengajar serta keaktifan dan cara berfikir siswa untuk menerima materi dari seorang guru masih kurang efektif. Proses pembelajaran pada satuan pendidikan diselenggarakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi peserta mahasiswa untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis siswa SDN 2 Sliwung. Dengan bantuan mahasiswa STKIP PGRI Situbondo proses pembelajaran berjalan baik dan siswa termotivasi dengan ilmu yang disampaikan oleh mahasiswa saat pelkasanaan pembelajaran dikelas. Siswa-siswi di SDN 2 Sliwung antusias menerima Pelajaran yang diberikan oleh tim PBPMD di SDN 2 Sliwung
Copyrights © 2023