Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah kompetensi, motivasi, dan komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Inspektorat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Kantor Inspektorat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan dengan jumlah sampel 60 orang. Model pemilihan sampel adalah sampel random sampling. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan statistik Inferensial, Uji Validitas, Uji Reabilitas, Uji Asumsi Klasik, Regresi Linear Berganda, Koefisien Determinasi, Uji F dan Uji T dengan menggunakan aplikasi perangkat lunak Statistical Package for Social Science (SPSS) for Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi, motivasi, dan komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Inspektorat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan.
Copyrights © 2023