TIN: TERAPAN INFORMATIKA NUSANTARA
Vol 3 No 2 (2022): July 2022

Penerapan Metode Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Berbantuan Media Video

Sinta Ulina Situmorang (Universitas Budi Darma)
Arini Vika Sari (Universitas Budi Darma, Medan)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2022

Abstract

Pendidikan merupakan bagian yang sangat penting dari kemajuan suatu bangsa di Indonesia, Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia adalah dengan meningkatkan kualitas pendidikan, seiring dengan keseimbangan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas X SMA Swasta Nasrani 3 Medan pada pembelajaran perangkat lunak dan perangkat keras komputer tahun pelajaran 2022/2023. Subjek yang diteliti pada penelitian ini adalah siswa kelas X semester ganjil tahun ajaran 2020/2023 di SMA Swasta Nasrani 3 Medan yang berjumlah 21 orang. Metode pengumpulan data adalah melalui lembar tes soal, observasi dan dokumentasi dan penelitian Tindakan ini dilaksanakan dengan 2 siklus yang setiap siklusnya terdiri dari perencanaan, Tindakan, pengamatan dan refleksi. Dengan Menerapkan 5 langkah – Langkah Model Pembelajran Problem Based Learning yaitu (1) Orientasi siswa pada masalah, (2) Mengorganisasi siswa untuk belajar, (3) Membimbing penyelidikan, (4) Mengmbangkan dan menyajikan hasil dan (5) Menganalisis dan mengevaluasi hingga kemudian Hasil dari penelitian ini adalah menunjukkan keberhasilan penggunaan model problem based learning (PBL) di dalam pembelajaran berbantuan media video yang dapat dilihat berdasarkan nilai rata – rata dari siklus 1 dan siklus 2 terdapat peningkatan hasil yaitu dari nilai rata – rata siklus 1 yaitu 60,47 dan pada siklus 2 sebesar 82,14.

Copyrights © 2022