JUMLAHKU: Jurnal Matematika Ilmiah STKIP Muhammadiyah Kuningan
Vol 9 No 2 (2023): JUMLAHKU VOL.9 NO.2 2023

LEVEL BERPIKIR GEOMETRI SISWA BERDASARKAN GENDER DALAM MENYELESAIKAN SOAL LUAS SEGITIGA PADA TRIGONOMETRI

Rizka Amelia (Universitas Maritim Raja Ali Haji)
Nur Izzati (Pendidikan Matematika UMRAH)
Linda Rosmery Tambunan (Universitas Maritim Raja Ali Haji)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan level berpikir 2 siswa laki-laki dan 2 perempuan kelas 10 Nautika SMK Negeri 5 Tanjungpinang tahun ajaran 2022/2023 dalam menyelesaikan soal luas segitiga menggunakan konsep trigonometri berdasarkan 5 level berpikir geometri Van Hiele. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Instrumen tes yang digunakan yaitu tes tingkat berpikir geometri pada materi luas segitiga menggunakan konsep trigonometri dan pedoman wawancara. Analisis data yang digunakan yaitu mereduksi data, menyajikan data, dan penarikan kesimpulan. Dari 26 siswa yang mengerjakan tes, peneliti memilih 2 siswa laki-laki dan 2 siswa perempuan untuk dijadikan subjek yang diambil berdasarkan jawaban terbanyak siswa dari soal tes luas segitiga menggunakan konsep trigonometri, tahap selanjutnya subjek dilakukan wawancara untuk mengetahui level berpikir siswa. Hasil penelitian di dapat level berpikir dengan teori Van Hiele 2 siswa laki-laki dalam menyelesaikan soal luas segitiga menggunakan konsep trigonometri mencapai tahap 4 (rigor), sedangkan 2 siswa perempuan mencapai tahap 2 (deduksi informal), sehingga level berpikir geometri 2 siswa laki-laki dalam menyelesaikan soal luas segitiga menggunakan konsep trigonometri lebih baik dari pada 2 siswa perempuan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jumlahku

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Mathematics

Description

JUMLAHKU published scientific articles through digital journals in 2015 with issue volume 1 number May 1 2015. The period of publication of this journal is every May and ...