Jurnal Pandu Husada
Vol 4, No 3 (2023)

Penyuluhan Pola Makan Dan Pemilihan Diet Yang Sesuai Untuk Penderita Diabetes Melitus Dan Pelatihan Cara Membuat Minuman Herbal Dari Kayu Manis Di Kelurahan Sei Mati Kota Medan

Sitorus, Adinda Raihana (Unknown)
Lubis, Irfan Darfika (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2023

Abstract

Abstrak: Diabetes melitus adalah penyakit kronik yang diderita oleh banyak orang. WHO mengatakan bahwa akan terjadi peningkatan lagi untuk kejadian diabetes melitus minimal 366 juta jiwa pada tahun 2030. Tingginya angka prevalensi tersebut dikarenakan perilaku hidup tidak sehat, termasuk pola makan. Umumnya penderita DM mengonsumsi obat-obat kimia untuk menurunkan kadar gula darah. Namun, obat kimia tersebut dapat memberikan efek samping bagi tubuh. Maka dari itu, muncul pengobatan alternatif dari minuman herbal seperti rebusan kayu manis. Studi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai pola makan dan diet dan mengetahui pembuatan minuman herbal dari kayu manis untuk penderita diabetes melitus. Metode studi ini adalah KKN Mandiri 2023 dilaksanakan secara offline dengan menggunakan media poster dan praktik langsung. Masyarakat sebelumnya kurang mengetahui akan cara mengatur pola makan dan pembuatan herbal kayu manis, setelah kegiatan KKN ini masyarakat menjadi lebih mengetahui dan dapat menerapkan di kehidupan sehari-hari.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPH

Publisher

Subject

Dentistry Education Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Pandu Husada merupakan jurnal yang di kelola oleh Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Bekerjasama dengan Divisi Karya Tulis Ilmiah Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Pandu Husada Terbit 4 Kali dalam Satu Tahun (Januari-April-Juli-Oktober) ...