PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 1 (2024): PROFICIO: Jurnal Abdimas FKIP UTP

PEMBERDAYAAN UMKM KABUPATEN MALANG MELALUI PENYELENGGARAAN SOSIALISASI DAN BAZAR DI LINGKUNGAN MAHASISWA

Andayani, Wuryan (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan utuk mendeskripsikan strategi dalam memberdayakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Malang melalui pelaksanaan sosialisasi dan bazar di lingkungan mahasiswa. UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian di Indonesia, tetapi seringkali menghadapi tantangan dalam hal pemasaran dan akses pasar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak dari penyelenggaraan sosialisasi dan bazar terhadap pemberdayaan UMKM. Metode pelaksanaan pengabdian berupa Service Learning (SL) melalui kegiatan bazar serta memberikan sosialisasi mengenai pemberdayaan UMKM Kabupaten Malang. Kegiatannya berupa penyelenggaraan Bazar, sekaligus pelatihan mengenai pengelolaan UMKM berbasis teknologi digital marketing dalam pemasaran produk. Hasilnya menunjukkan bahwa program dan pelatihan yang dijalankan sudah efektif dan bermanfaat bagi pelaku UMKM. Kegiatan bazar memberikan platform bagi pelaku UMKM memasarkan produk, meningkatkan penjualan, memperluas jangkauan pasar dan memahami preferensi pasar. Pendekatan ini berpotensi diterapkan untuk pemberdayaan UMKM di Kabupaten Malang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPF

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences Other

Description

Jurnal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat dipublikasikan 2 kali dalam satu volume (tahun) yaitu pada bulan Januari dan Juli. Junal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat berisi hasil pengabdian masyarakat sebagai implementasi pengembangan keilmuan kepada masyarakat dalam bidang: Bimbingan dan ...