eProceedings of Engineering
Vol. 10 No. 2 (2023): April 2023

Pemanfaatan IoT pada Metode Ad Satiation untuk Meningkatkan Efektivitas Budidaya Ikan Mas

Situmorang, Jaya Pangihutan (Unknown)
Ariyanto, Endro (Unknown)
Makky, Muhammad Al (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2023

Abstract

Abstrak-Negara Indonesia terletak pada iklim tropis dimana beberapa wilayah terdiri dari pedesaan maupun persawahan dan biasanya masyarakat yang tinggal di sana hidup dengan membudidayakan ikan setelah panen. Pada budidaya ikan terdapat beberapa masalah salah satunya ialah pemberian pakan ikan. Pemberian pakan ikan sulit dilakukan secara tepat waktu dan metode yang tepat oleh pembudidaya atau petani. Berdasarkan permasalahan yang dipaparkan perlu sebuah sistem pemberian pakan yang bisa dilakukan secara Ad Satiation. Metode Ad Satiation adalah pemberian pakan ikan sampai kenyang. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat sistem pemberian pakan ikan dengan menggunakan metode Ad Satiation. Peralatan yang digunakan dalam penelitian adalah sensor IR, sensor sonar, sensor ultrasonik, LCD, dan servo. Pada pengujian fungsi sistem yang dilakukan semua fungsi bekerja dengan baik. Berdasarkan pengujian diketahui bahwa laju pertumbuhan relatif metode Ad Satiation jauh lebih unggul dari metode Biomassa dengan efektivitas sebesar 120 %. Pada pengukuran rasio konversi pakan, metode Ad Satiation juga memiliki nilai FCR yang lebih kecil dengan efektivitas sebesar 87,9% sehingga diperoleh penghematan pakan sebesar 12,1%. Berdasarkan berat total ikan diperoleh efektivitas sebesar 108% dan disimpulkan bahwa metode Ad Satiation lebih unggul dibanding Biomassa. Untuk penelitian selanjutnya sebaiknya dilakukan pengujian pada media yang lebih besar seperti kolam, durasi lebih dari 3 minggu serta menggunakan metode seperti Ad Libitum atau metode lainnya.Kata Kunci-internet of things, sawah, budidaya, ikan mas, ad satiation

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...