JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 6 No. 11 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Inovasi Pembuatan Creme Brulee Berbahan Dasar Tape Ketan Hijau




Article Info

Publish Date
01 Nov 2023

Abstract

Crème brulee tape ketan hijau adalah ide makanan baru yang menggabungkan bahan tradisional dengan bahan modern yang sedang populer. Crème brulee adalah hidangan penutup yang sudah lama dikenal di mancam negara. Sejak lama, tape ketan hijau sudah dikenal di Indonesia dan menjadi favorit di beberapa orang sebagai bahan dasar dalam berbagai hidangan modern. Ini adalah inovasi baru yang menggunakan tape ketan hijau sebagai bahan dasar untuk membuat crème brulee. Difermentasi ketan hijau dIcampur dengan cream cair, gula, kuning telur, dan beberapa bahan lainnya untuk membuat rasa dan tekstur yang lezat. Inovasi crème brulee dengan tape ketan hijau tidak hanya memiliki rasa yang baru dan unik, tetapi juga lebih sehat daripada crème brulee biasa. Tape ketan hijau kaya akan serat, vitamin, dan mineral, dan mengandung lemak sehat yang baik untuk kesehatan jantung dan melancarkan pencernaan. Inovasi crème brulee juga dapat dibuat dengan cara yang lebih sehat, seperti menggunakan susu nabati atau susu rendah lemak. Dengan inovasi crème brulee ini, masyarakat diharapkan dapat mengembangkan makanan tradisional yang sehat dan lezat yang lebih inovatif. Selain itu, inovasi ini dapat membuka peluang bisnis baru bagi pengusaha kuliner atau pengusaha makanan yang ingin menjual barang-barang baru dan unik kepada pelanggan mereka.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...