Journal Global Technology Computer
Vol 2 No 2 (2023): April 2023

Penerapan Metode Stepping Stone Untuk Transportasi Pengiriman Barang

remon sinaga (Universitas Budi Darma)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2023

Abstract

Transportasi adalah suatu usaha memindahkan, menggerakan, mengangkut, atau juga mengalihkan suatu objek dari suatu tempat ke tempat yang lainnya, yang mana di tempat itu objek yang dipindahkan lebih bermanfaat untuk tujuan-tujuan tertentu. Masalah transportasi adalah masalah pemograman linear pada umumnya berhubungan dengan distribusi suatu produk tunggal dari beberapa sumber, dengan penawaran terbatas menuju beberapa tujuan, dengan biaya tertentu pada biaya transport minimum. Transportasi dikatakan seimbang jika total jumlah antara sumber dan tujuan sama, sedangkan transportasi dikatakan tidak seimbang jika sumber lebih besar dari tujuan atau jumlah sumber lebih kecil dari tujuan. Permasalahan tersebut diselesaikan pada batas dari situasi khusus pada waktu tertentu ketika sebuah masalah mempunyai variasi waktu teknik riset operasi lainnya harus mampu menyelesaikan masalah tersebut secaradinamis. Pengoptimalan biaya transportasi adalah bagaimana meminimalakan biaya transportasi pengiriman barang dari beberapa lokasi sumber ke lokasi tujuan dan permasalahan ini adalah permaslahan linear yang mempunyai karakter khusus, yaitu cenderung membutuhkan sejumlah pembatas yang relatif banyak, sehingga penggunaan komputer dalam hal ini dapat sangat membantu dalam mengolah data dalam menyelesaikan persoalan tersebut. Metode stepping stone adalah metode yang digunakan untuk mendapatkan solusi optimal dalam memecahkan masalah transportasi (TC minimum), metode ini bersifat trial and eror, yaitu dengan mencoba-coba memindahkan sel yang ada isinya(stone) ke sel yang kosong (water). Tentu saja perpindahan ini harus mengurangi biaya untuk itu dipilihlah sel-sel kosong yang biaya transportasi nya kecil dan memungkinkan untuk dilakukan pemindahan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jogtc

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering

Description

Journal Global Technology Computer, ini memiliki bidang kajian: 1. Manajemen Informatika, 2. Sistem Informasi, 3. Game Design, 4. Multimedia System, 5. Sistem Pembelajaran Berbasis Multimedia, 6. GIS, 7. Mobile Programming, 8. Database Design, 9. Network Programming, 10. Distributed System, 11. Data ...