Nusantara Journal of Multidisciplinary Science
Vol. 1 No. 1 (2023): NJMS - Agustus 2023

Implementasi Manajemen Tenaga Pendidik dalam peningkatan Mutu Siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri 5 Karawang

Yazid (Universitas Hasyim Asy'ari)
Abdullah Aminuddin Aziz (Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini membahas tentang “Implementasi Manajemen Pendidik Dalam Peningkatkan Mutu Siswa (Studi Kasus di MTsN 5 Karawang)”. Fokus penelitian adalah Bagaimana Implementasi Manajemen Tenaga Kependidikan dalam Peningkatan Mutu Siswa di MTsN 5 Karawang. Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan implementasi manajemen tenaga pengajar dalam peningkatan kualitas siswa di MTsN 5 Karawang. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan 1) perencanaan tenaga pengajar dalam peningkatan mutu pendidikan di MTsN 5 Karawang. Yakni: a) meningkatkan prestasi akademik; b) meningkatkan prestasi non-akademik; c) memaksimalkan lulusan yang berkualitas. 2) implementasi tenaga pengajar dalam peningkatan mutu pendidikan di MTsN 5 Karawang. 3) evaluasi tenaga pengajar dalam peningkatan mutu pendidikan di MTsN 5 Karawang. Implementasi Manajemen Pendidik dalam meningkatkan kualitas peserta didik di MTsN 5 Karawang dapat dikatakan berhasil, dengan diadakannya beberapa pelatihan seperti workshop, bimtek dan supervisi untuk merancang dan mengevaluasi pengembangan tenaga pengajar pada tahun ajaran berikutnya

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

njms

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Nusantara Journal of Multidisciplinary Science (NJMS) adalah jurnal yang prestisius untuk eksplorasi ilmiah di persilangan berbagai disiplin. NJMS berperan sebagai pusat intelektual yang mendorong dialog dan kolaborasi mendalam di berbagai bidang pengetahuan. Dengan proses review yang ketat, NJMS ...