Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kepribadian siswa guna mewujudkan kedisiplinan siswa di sekolah. Hal ini terjadi karena kepribadian siswa berhubungan dengan kedisiplinan siswa, jika kepribadiannya baik maka kedisiplinan akan terwujud, dan sebaliknya. Permasalahan inilah yang mendorong penulis melakukan penelitian. Rumusan masalah yaitu adakah pengaruh kepribadian terhadap kedisiplinan siswa kelas VII SMP Al Mas`udiyyah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh kepribadian terhadap kedisiplinan siswa SMP Al Mas`udiyyah Bandungan Kabupaten Semarang. Model penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskripsi. Lokasi penelitian di SMP Al Mas`udiyyah Bandungan Kabupaten Semarang. Variabel penelitian adalah kepribadian, dan kedisiplinan siswa. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMP Al Ma`sudiyyah Bandungan dengan populasi 177 dan sampel 35. Teknik sampling yang diterapkan adalah teknik cluster proposional random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, sedangkan analisis data menggunakan analisis korelasi parsial, determinasi parsial, persamaan regresi linier dengan bantuan program SPSS 15. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa ada korelasi sebesar 0.674 dan pengaruh yang signifikan sebesar 5.239 dengan sig 0.000 <𛼠0.05 antara kepribadian terhadap kedisiplinan siswa kelas VII SMP Al Mas`udiyyah dengan determinasi parsial 45.4%
Copyrights © 2018