ArtComm : Jurnal Komunikasi dan Desain
Vol 6 No 2 (2023): ArtComm

Perancangan Motion Graphic tentang Pentingnya Menikah di Usia Ideal oleh IPPNU Jawa Barat untuk Remaja Usia 13-18 Tahun di Kabupaten Bandung

Meti Agni Rizkiani (Program Studi Desain Komunikasi Visual, Fakutlas Komunikasi dan Desain, Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia)
Saidah Nurfajriyah (Program Studi Desain Komunikasi Visual, Fakutlas Komunikasi dan Desain, Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia)
Citra Kemala Putri (Program Studi Desain Komunikasi Visual, Fakutlas Komunikasi dan Desain, Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia)
Diwan Setiawan (Program Studi Desain Komunikasi Visual Fakultas Komunikasi, Desain Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2023

Abstract

Kabupaten Bandung menduduki peringkat tertinggi di Jawa Barat selama 3 tahun berturut-turut. Sekitar 500 anak diketahui menikah dini pada 2019, meningkat menjadi 669 pada 2020, dan pada Juli 2021, jumlah pernikahan di Kabupaten Bandung mencapai 679 kasus. Data dispensasi nikah menunjukan bahwa pengadilan agama Soreang telah menerima 419 perkara dispensasi nikah, dimana 90% disetujui, dan sebagian kecil ditolak. Selain itu, dampak dari pernikahan dini antara lain kurangnya kesadaran orang tua, kurangnya pemahaman tentang faktor reproduksi dan ekonomi, serta tekanan lingkungan yang menyebabkan pergaulan bebas. Melalui program tentang pentingnya menikah di usia ideal, IPPNU Jawa Barat membutuhkan media edukasi dan informasi yang lebih efektif, terutama untuk sosialisasi anak muda di sekolah, khususnya media sosial seperti Instagram. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan penyebaran kuisioner. Perancangan video motion graphic ini melalui 3 tahapan produksi, yaitu pra produksi, produksi dan pasca produksi. Melalui tahapan pembuatan storyline, storyboard, pembuatan karakter, animating, hingga rendering. Hasil dari perancangan ini berupa video motion graphic mengenai pentingnya menikah di usia ideal yang akan digunakan sebagai media edukasi oleh IPPNU Jawa Barat melalui platform Instagram.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ArtComm

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal ArtComm : Jurnal Komunikasi dan Desain sebagai media untuk mempublikasikan tulisan ilmiah: hasil penelitian, hasil pemikiran (gagasan konseptual), hasil perancangan Desain, Desain Komunikasi Visual, Seni Rupa, Ilmu Komunikasi, Studi Media, Komunikasi Massa dan Jurnalisme, Strategi Komunikasi, ...