Jurnal Bisnis dan Kewirausahaan
Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Bisnis dan Kewirausahaan

ANALISIS FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU PENGELOLAAN KEUANGAN PELAKU BISNIS IBU RUMAH TANGGA DI DESA TAWONDU KECAMATAN SULI KABUPATEN LUWU

Andanika Andanika (Magister Manajemen STIE Nobel Indonesia)
Saban Echdar (Magister Manajemen STIE Nobel Indonesia)
Sylvia Sjarlis (Magister Manajemen STIE Nobel Indonesia)



Article Info

Publish Date
19 Oct 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kontrol diri, literasi keuangan, pendapatan dan sikap keuangan secara simultan dan parsial terhadap perilaku pengelolaan keuangan Pelaku Bisnis Ibu Rumah Tangga Di Desa Tawondu Kecamatan Suli Kabupaten Luwu. Populasi penelitian ini adalah Pelaku Bisnis Ibu Rumah Tangga Di Desa Tawondu Kecamatan Suli Kabupaten Luwu berjumlah 240 orang, Penarikan sampel menggunakan metode slovin dengan jumlah sampel 150 orang. Teknik analisis linier berganda menunjukkan hasil (1) Kontrol Diri (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Perilaku Pengelolaan Keuangan (Y) dengan tingkat signifikan sebesar 0,025 lebih kecil dari 0,05. (2) Literasi Keuangan (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku Pengelolaan Keuangan (Y) dengan tingkat signifikan sebesar 0,001 lebih kecil dari 0,05. (3) Pendapatan (X3) berpengaruh terhadap Perilaku Pengelolaan Keuangan (Y) dengan tingkat signifikan sebesar 0,032 lebih kecil dari 0,05. (4) Sikap Keuangan (X4) berpengaruh terhadap Perilaku Pengelolaan Keuangan (Y) dengan tingkat signifikan sebesar 0,010 lebih kecil dari 0,05. Sedangkan hasil uji statistik secara simultan Kontrol diri (X1), Literasi Keuangan (X2), Pendapatan (X3) dan Sikap Keuangan (X4) Berpengaruh Terhadap Perilaku Pengelolaan Keuangan (Y) dengan hasil dengan probabilitas 0,000. Karena nilai probabilitas jauh lebih kecil dari 0,05.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jbk

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Bisnis dan Kewirausahaan adalah jurnal berkala yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian pada Masyarakat (LP3M) Nobel Indonesia. Jurnal BISNIS dan KEWIRAUSAHAAN memuat artikel dalam bidang bisnis dan kewirausahaan (yang meliputi pendidikan, pengembangan teknologi, ...