JUKEJ: Jurnal Kesehatan Jompa
Vol 1 No 1 (2022): JUKEJ

Problematika Kesehatan Dan Kesigapan Keluarga Dalam Merawat Lansia Pada Masyarakat Desa Kalibuntu Kraksaan Kabupaten Probolinggo

Lailatul Fitriyah (Universitas Nurul Jadid)
Hoiron Nisa (Universitas Nurul Jadid)
Lia Amaliya (Universitas Nurul Jadid)



Article Info

Publish Date
17 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini adalahuntuk mengetahui  gambaran problematika kesehatan yang dialami oleh lansia, tingkat kesigapan keluarga dalam mendukung usaha kesehatan bagi lansia,  serta merumuskan landasan informasi bagi pengampu kebijakan kesehatan di tingkat desa agar dapat melakukan tindakan penanganan atau penanggulangan problematika kesehatan lansia di Desa Kalibuntu, Kraksaan, Kabupaten Probolinggo. Metode yang digunakan adalah Pendekatan mix method yang secara bersamaan menggunakan paradigma penelitian kuantitatif dan kualitatif digunakan sebagai metode penelitian untuk mendukung tujuan penelitian. Hasil penelitian yang dilakukan adalah lansia di desa ini terbukti mengalami banyak keluhan penyakit seperti gangguan penglihatan, nyeri persendian, dan kram otot / kesemutan / gringgingen. Dalam kondisi ini, setelah dilakukan asesmen terhadap kesiapan keluarga lansia dengan menggunakan CGI (Caregiver Inventory) didapati 54% dari 50 orang anggota keluarga lansia dinilai sangat siap dalam merawat lansia; sedangkan 46% di antaranya dinilai kurang siap. Oleh karenanya dapat diambil rekomendasi yakni : perlu dilakukan edukasi perawatan lansia terhadap anggota keluarga lansia, serta polindes perlu meningkatkan taraf pelayanan terhadap kesehatan lansia sesuai dengan keluhannya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkj

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

JUKEJ: Jurnal Kesehatan Jompa, merupakan jurnal open source, dengan fokus pada rumpun ilmu kesehatan termasuk ranah preventif, promotif, kuratif dan rehabilitatif yang menerbitkan artikel hasil penelitian asli maupun artikel hasil tinjauan pustaka, mencakup: Penelitian medis dan klinis, Penelitian ...