At Tahfidz Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Vol. 1 No. 01 (2019): Desember 2019

Komponen-Komponen Pendidikan Islam Menurut Al-Qur’an

Zaenal Abidin (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Nov 2023

Abstract

Komponen-komponen pendidikan Islam dalam al-Qur’an pada dasarnya mengarahkan manusia untuk mengenal jati dirinya dan menfungsikan dirinya sesuai dengan jati dirinya yang sebenarnya. Komponen pendidikan Islam ini dirumuskan dalam bentuk kurikulum integral yang bertujuan untuk mengembangkan seluruh potensi kecerdasan manusia, yaitu kecerdasan spiritual, kecerdasan emosional dan kecerdasan kognitif-rasional. Komponen tersebut menekankan pada lima persoalan penting dalam kehidupan manusia yaitu pendidikan tauhid, pendidikan ibadah, pendidikan etika atau akhlak, pendidikan mental dan pendidikan tentang manajemen kehidupan. Dengan demikian, diharapkan manusia dapat mengembangkan dirinya secara optimal dalam rangka menggapai kebahagiaan hidupnya baik di dunia maupun akhirat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

attahfidz

Publisher

Subject

Religion

Description

The Journal At Tahfidz concentrates on publishing scientific papers with the theme of Quranic studies with the following coverage Study of Quran Science, Quran Translation, Study of Quranic Tafsir, Research on the Quran, Living ...