Usia remaja mengalami situasi rentan, karena ada kegagalan dalam perjalanan kehidupan. Bila masa remaja ini diisi dengan penuh kesuksesan, kegiatan yang sangat produktif dan berhasil guna dalam menyiapkan diri untuk memasuki tahap selanjutnya, kemungkinan manusia itu akan mendapat kesuksesan dalam perjalanan hidupnya. Masa remaja bisa menjadi kunci kesuksesan dalam memasuki tahapan kehidupan selanjutnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pergaulan yang di lakukan oleh remaja di Kelurahan Taratara Satu Kecamatan Tomohon Barat. Dalam penelitian ini rumuan masalah yang diangkat adalah bagaimana pergaulan remaja di masyarakat kelurahan Taratara Satu Kecamatan Tomohon Barat. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Data dalam penelitian kualitatif dikumpulkan bukan angka-angka, akan tetapi berupa kata-kata atau gambaran. Hasil penelitian dan pembahasan pergaulan remaja dalam masyarakat di kelurahan Taratara Satu Kecamatan Tomohon Barat yaitu pergaulan remaja yang dipengaruhi oleh media teknologi yang semakin mengikuti perkembangan zaman. Selain itu, temuan yang ada adalah kurangnya perhatian orang tua dalam mendidik anak.
Copyrights © 2021