Buletin Utama Teknik
Vol 17, No 2 (2022): Edisi Januari

PENENTUAN WAKTU STANDAR KERJA MEKANIK PERAWATAN BERKALA SEPEDA MOTOR HONDA CV. PON SERVIS SINGKIL

Witri Gunarsih (Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara)
Suliawati Suliawati (Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara)
Luthfi Parinduri (Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2022

Abstract

Pengukuran waktu kerja adalah salah satu alat yang dapat digunakan perusahaan untuk menghitung produktivitas kerja para pekerjanya. Semua gagasan dan kebijakan yang diambil untuk usaha meningkatkan produktivitas tanpa dikaitkan dengan penanaman modal atau kapital seperti halnya penerapan proses mekanisme/otomatisasi semua fasilitas produksi dengan tingkat teknologi yang lebih canggih. CV. Pon Servis merupakan bengkel Honda di Kabupaten Aceh Singkil yang dapat melayani servis motor Honda terkait servis ringan, ganti oli rutin, ganti ban dan velg, ganti subraker, rem/ cakram, lampu dan lainnya. Proses perawatan mengandalkan tenaga-tenaga teknisis dalam mengerjakan perawatan suatu kendaraan, meskipun demikian untuk mengerjakannya dibutuhkan juga alat-alat sebagai pendukung perawatan kendaraan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan waktu standar yang dibutuhkan setiap mekanik dalam menyelesaikan setiap pekerjaan pada perawatan berkala sepeda motor Honda Matic di 1000km. penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan analisa, yaitu metode yang menggambarkan keadaan yang terjadi dilapangan dan data-data yang ada, kemudian diolah, dianalisa dan diproses lebih lanjut menggunakan Metode Stopwatch Time Study dengan dasar-dasar teori yang dipelajari dan dijadikan sebagai bahan penelitian dan pembahasan sehingga pada akhirnya menghasilkan suatu kesimpulan yang dapat digunakan sebagai dasar untuk memberikan saran yang terbaik. Hasil akhir penelitian, dapat disimpulkan bahwa waktu standar dari pekerja I yaitu 820,96 detik, pekerja II yaitu 1.013,7 detik, dan pekerja III yaitu 998,75 dan dalam perhitungan waktu standar yang dilakukan berdasarkan hasil observasi diketahui bahwa waktu standar terpilih dalam sekali pengerjaan adalah pekerja I yaitu 820, 96 detik dalam pengerjaan satu unit sepeda motor.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

but

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Buletin Utama Teknik memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual rumpun ilmu bidang teknik. Secara garis besar topik utama yang diterbitkan adalah: Teknik Sipil Teknik Mesin Teknik Elektro Teknik Informatika Teknik Arsitektur Teknik ...