Buletin Utama Teknik
Vol 18, No 2 (2023): Edisi Januari

ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU MENGGGUNAKAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY PROBABILISTIK DENGAN MODEL (q,r)

Krisna Pangeran (Program Studi Teknik Industri, Universitas Islam Sumatera Utara)
Wirda Novarika AK (Program Studi Teknik Industri, Universitas Islam Sumatera Utara)
Luthfi Parinduri (Program Studi Teknik Industri, Universitas Islam Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2023

Abstract

Sruput Kopi merupakan industri yang bergerak dalam bidang minuman dan makanan. Sruput Kopi juga memproduksi biji kopi dan menyajikan berbagai macam minuman kopi dengan biji kopi dan teknik penyajian yang berbeda-beda. Dalam menjalankan operasionalnya Sruput Kopi harus memperhatikan jumlah persediaan yang harus dipesan dan disimpan. Namun pada kenyataannya sering menolak pesanan menu karena terjadi kekurangan persediaan bahan baku. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan analisis pengendalian persediaan bahan baku menggunakan metode economic order quantity probabilistik model (q,r) yang diawali dengan menghitung data penggunaan bahan baku selama 1 tahun. Bahan baku yang digunakan di Sruput Kopi yaitu Biji Kopi Arabika, Gula Aren, Air, Freshmilk, Es Batu, Susu, Sirup, dan Es Cream. Kemudian menghitung harapan pemakaian bahan baku, menghitung standar deviasi bahan baku, Menguji kenormalan data, lalu menghitung Q dan R Optimal serta diakhiri dengan menghitung total biaya persediaan. Kemudian dilakukan Analisis Pengendalian Bahan Baku dengan menggunakan metode Economic Order Quantity Probabilistik Model (q,r) dan didapatkan hasil Total Biaya Persedian yaitu Rp 6.706.208.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

but

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Buletin Utama Teknik memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual rumpun ilmu bidang teknik. Secara garis besar topik utama yang diterbitkan adalah: Teknik Sipil Teknik Mesin Teknik Elektro Teknik Informatika Teknik Arsitektur Teknik ...