Buletin Utama Teknik
Vol 14, No 1 (2018): Edisi September

MENENTUKAN INDEKS SAIDI DAN SAIFI PADA SALURAN UDARA TEGANGAN MENENGAH DI PT. PLN WILAYAH NAD CABANG LANGSA

Jamilah Husna (Dosen Progran Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik UISU)
Zulfadli Pelawi (Dosen Progran Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik UISU)
Yusniati Yusniati (Dosen Progran Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik UISU)



Article Info

Publish Date
18 Sep 2018

Abstract

Suatu sistem daya listrik terdiri tiga komponen yaitu : pusat-pusat tenaga listrik, saluran-saluran transmisi, dan sistem distribusi. Dalam penggunaan daya listrik sistem distribusi merupakan bagian yang penting dalam sistem penyaluran dari sistem tenaga listrik secara keseluruhan, di mana sistem ini berfungsi untuk menyalurkan dan mendistribusikan tenaga listrik secara langsung ke masing-masing beban. Sehingga dalam hal ini perlu ditingkatkan kualitas pelayanan seperti meningkatkan keadaan sistem jaringan dan mampu meminimalkan terjadinya gangguan pada sistem tenaga listrik khususnya pada jaringan distribusi. Melalui pendistribusian tenaga listrik disalurkan hingga dapat dimanfaatkan pelanggan atau masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari. Oleh karena itu agar konsumen/pelanggan dapat menikmati dengan baik, maka sistem jaringan distribusi itu harus handal di segala bidang, baik dalam komponen-komponen sistem maupun operatornya. Upaya peningkatan kinerja pengoperasian jaringan distribusi untuk memperoleh pendistribusian tenaga listrik yang handal diperlukan beberapa cara. Salah satu cara yang umum dilaksanakan adalah dengan memperoleh data-data gangguan berdasarkan jumlah rata-rata gangguan (System Avarage Interruption Duration Index =SAIDI) dan frekuensi gangguan (System Avarage Interruption Frequency Index = SAIFI). Dalam hal ini PT. PLN (Persero) sebagai pemegang satu-satunya kelistrikan di Indonesia menggunakan metode SAIDI dan SAIFI untuk memperoleh jumlah rata-rata gangguan dan jumlah frekuensi gangguan yang digunakan untuk menilai unjuk kerja dimasa lalu dibandingkan dengan memperkirakan dimasa yang akan datang.  

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

but

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Buletin Utama Teknik memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual rumpun ilmu bidang teknik. Secara garis besar topik utama yang diterbitkan adalah: Teknik Sipil Teknik Mesin Teknik Elektro Teknik Informatika Teknik Arsitektur Teknik ...