Buletin Utama Teknik
Vol 15, No 1 (2019): Edisi September

SIMULASI PERBEDAAN DURASI PELAKSANAAN PROYEK ANTARA METODE BARCHART DENGAN PDM DAN PERT

Yusrizal Lubis (Lecturer S2, Universitas Harapan Medan (UnHar Medan), Jl. H.M. Joni 7 C Medan, INDONESIA)
Diana Suita (Lecturer S2, Universitas Harapan Medan (UnHar Medan), Jl. H.M. Joni 7 C Medan, INDONESIA)



Article Info

Publish Date
08 Sep 2019

Abstract

Keberhasilan suatu proyek konstruksi ditentukan oleh adanya langkah-langkah  perencanaan yang baik dan sistematis dimana seluruh proses yang ada di dalamnya dapat diimplementasikan sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan dengan tingkat penyimpangan minimal serta hasil akhir maksimal. Manfaat perencanaan penjadwalan bagi proyek adalah untuk mengetahui keterkaitan antar durasi kegiatan yang diperlukan serta kaitannya dengan kegiatan kritis (jalur kritis), dan untuk mengetahui probabilitas waktu penyelesaian seluruh pekerjaan proyek. Penelitian ini untuk membandingkan penerapan metode Barchart, PDM dan PERT pada proyek konstruksi jalan yang menggunakan metode barchart dalam penjadwalannya.Dari hasilperhitungan pada proyek kasus dengan menggunakan dasar metode Barchart (150 hari) lalu dibandingkan dengan metode PDM dan PERT, didapatkan durasi keseluruhan kegiatan proyek adalah 122 hari kerja dengan metode PDM. Sedangkan dengan menggunakan metode PERT dengan probabilitas 55%, dicapai durasi 120 hari, sementara dengan menggunakan metode PERT dengan probabilitas 99%, dicapai durasi 132 hari.Kata-Kata Kunci : Durasi Pelaksanaan Proyek, Barchart , PDM,  PERT

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

but

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Buletin Utama Teknik memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual rumpun ilmu bidang teknik. Secara garis besar topik utama yang diterbitkan adalah: Teknik Sipil Teknik Mesin Teknik Elektro Teknik Informatika Teknik Arsitektur Teknik ...