Jurnal Informatika: Jurnal Pengembangan IT
Vol 7, No 3 (2022)

Pemilihan Supplier di Industri Kecap “Riboet” Menggunakan Metode Analysis Hierarchy Process

Nindi Ilmiyati Fajriyah (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)
Selly Anggraeni (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)
Radiyana Aniq Friliyani (Insitut Teknologi Telkom Purwokerto)
M Yoka Fathoni (Intitut Teknologi Telkom Purwokerto)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2022

Abstract

Pemilihan supplier pada setiap perusahaan didasarkan pada tujuan perusahaan guna kelancaran proses produksi dan operasional. Proses pemilihan supplier gula aren di perusahaan Kecap “Riboet” perlu banyak pertimbangan dan pengambilan keputusan yang tepat. Di dalam proses produksi, perusahaan Kecap “Riboet” masih terkendala menentukan pemasok gula aren yang diinginkan oleh perusahaan. Banyak supplier yang datang menawarkan produk ke perusahaan, tetapi masih cukup sulit untuk mendapatkan pemasok yang diinginkan oleh perusahaan . Rata-rata supplier yang bekerjasama dengan perusahaan Kecap “Riboet” merupakan supplier dengan skala industri rumahan, sehingga membutuhkan cara untuk melakukan penyeleksian supplier agar sesuai dengan kriteria perusahaan untuk kelancaran proses bisnis perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah pemilihan supplier di industri kecap “Riboet” menggunakan metode Analysis Hierarchy Process. Hasil penelitian menggunakan AHP terhadap supplier  gula aren diperoleh nilai bobot kriteria di mana bobot tertinggi pada kriteria harga (2,667), kemudian bobot kualitas (0,7633), bobot layanan (0,4691), dan terakhir bobot lokasi (0,4266). Sedangkan untuk nilai bobot alternatif yang memeperoleh nilai bobot paling tinggi adalah supplier J (0.093). 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

informatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

The scope encompasses the Informatics Engineering, Computer Engineering and information Systems., but not limited to, the following scope: 1. Information Systems Information management e-Government E-business and e-Commerce Spatial Information Systems Geographical Information Systems IT Governance ...