Untuk menghindari interpretasi yang berbeda, saat menggunakan media sosial Instagram, kita harus mematuhi norma bahasa yang sesuai dengan kaidah kebahasaan. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui analisis kesalahan penggunaan ejaan pada postingan media sosial Instagram @upnveteranjawatimur dan memberikan rekomendasi perbaikan penggunaan ejaan pada postingan instagram resmi UPN “Veteran" Jawa Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif melalui teknik simak atau observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Terdapat banyak kesalahan pada penggunaan tanda baca, kata tidak baku, huruf kapital, akronim, singkatan, penggunaan kata imbuhan, kejelasan kata, penggunaan bahasa asing, dan penulisan gelar; dan 2) Rekomendasi yang dapat diberikan yaitu agar admin media sosial akun Instagram @upnveteranjawatimur memberikan perhatian khusus terhadap kesalahan ejaan pada caption atau keterangan postingan, serta melakukan perbaikan secara rutin.
Copyrights © 2023