JURNAL LAWNESIA (Jurnal Hukum Negara Indonesia)
Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Lawnesia

PENGAMANAN HARTA PAILIT OLEH KURATOR PADA JAMINAN KEBENDAAN (STUDI PUTUSAN NO. 04/PDT.SUS-PEMBATALAN PERDAMAIAN/2021/PN.NIAGA.JKT.PST JO. NO. 254/PDT.SUS-PKPU/2020/PN.NIAGA.JKT.PST)

Ariyanto, Fendy (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Kurator dituntut untuk memiliki integritas yang berpedoman pada kebenaran dan keadilan, bahkan wajib menaati standar profesi dan etika. Temuan penelitian ini mengungkapkan: 1) Tugas para kurator dilakukan sejak tanggal putusan dinyatakan pailit. Kurator tidak mempunyai benturan kepentingan antara PT. Astra Mitra Ventura (Kreditor Separatis) dan PT. Adhi Wijayacitra (Debitor Pailit). Para kurator yang ditunjuk, memiliki hubungan dengan Hakim Pengawas yang tujuannya ialah saling mengawasi, 2) Sikap para kurator dalam menangani hak jaminan kebendaan pihak ketiga yang dimiliki kreditor separatis, ialah satu kesatuan dari proses utang yang dimiliki oleh PT. Adhi Wijayacitra (bukan boedoel pailit), 3) Upaya para kurator ialah mengamankan segala akta, surat-surat tanah, surat-surat yang berhubungan dengan mesin, dan aset lainnya yang dimiliki debitor. Kelebihan penjualan pada aset yang dimiliki debitor dibagikan kepada kreditor lainnya, sehingga kurator wajib mengirimkan surat panggilan untuk konfirmasi dengan pencocokan data.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnal_lawnesia

Publisher

Subject

Religion Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Lawnesia (Jurnal Hukum Negara Indonesia) is a Journal published by the Faculty of Law, University of Bakti Indonesia, whose publication is scientific, advancing science, original and not plagiarism, which is published twice a year in Juni and Desember. Golrev is expected to help Academics, ...