Pelaksanaan kegiatan PKM dilaksanakan pada hari Sabtu 20 Juni 2020 di ruang meeting video conference Zoom. Peserta PKM adalah 5 orang pengusahan UKM Cake and Bakery. Materi yang diberikan meliputi Sistem Manajemen Kualitas (Implementasi SOP), 7 Tools (Implementasi Cheeksheet), Keamanan pangan,Penjualan online, pencegahan Covid di UKM. Berdasarkan kriteria isi pelatihan PKM menarik dan bermanfaat, menurut responden Pelaksanaan Program PKM ini berjalan dengan baik karena mendapat dukungan dari semua pihak. Setelah mengikuti pelatihan PKM dari Laboratorim Rekayasa Kualitas baik peserta maupun pelaksana dapat disimpulkan memperoleh hasil dan luaran yang diharapkan tercapai. Berdasarkan hasil kuesione evaluasi dari Materi yang disampaikan pada pelatihan ini relevan dan bermanfaat untuk pekerjaan saya 66,7% persen sangat setuju dan 33,33% setuju. Materi yang disampaikan pada pelatihan ini menarik dan bermanfaat untuk pekerjaan saya 83,3 % sangat setuju dan 16,7 % setuju. Pemateri pada pelatihan ini menyampaikan materi dengan menarik dan jelas 50 persen sangat setuju dan 50 persen setuju. Rekaman Pengabdian Kepada Masyarakat ini dapat dilihat di https://www.youtube.com/watch?v=XFWvr-fCygo&feature=youtu.be. Luaran dari PKM ini berupa Hak Cipta Poster PKM.
Copyrights © 2021