Jurnal Kesehatan dan Kedokteran
Vol. 2 No. 1 (2023): Februari: Jurnal Kesehatan dan Kedokteran

Overview of Preparation for Good Corporate Governance Accreditation at the Secretariat Unit at Siaga Raya Orthopedic Hospital in 2022.

Faressa Aurelia Pramudita (Universitas Esa Unggul)
Anggun Nabila (Universitas Esa Unggul)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2023

Abstract

Rumah Sakit sebagai salah satu institusi pelayanan kesehatan memiliki fungsi penting dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat sehingga dituntut untuk selalu meningkatkan mutu pelayanan yang diberikan. Berdasarkan hal tersebut, beberapa dekade terkahir ini munculah istilah akreditasi untuk menilai kualitas suatu organisasi termasuk Rumah Sakit. Secara umum akreditasi adalah pengakuan terhadap mutu pelayanan Rumah Sakit setelah dilakukan penilaian bahwa Rumah Sakit telah memenuhi standar akreditasi yang disetujui oleh Pemerintah. Tujuannya untuk mendapatkan gambaran seberapa jauh Rumah Sakit di Indonesia telah memenuhi berbagai standar yang telah ditentukan, dengan demikian mutu pelayanan Rumah Sakit dapat dipertanggungjawabkan. Dengan ini, akreditasi memerlukan Tata Kelola Rumah Sakit sebagai salah satu konsep yang dapat diterapkan untuk meningkatkan kualitas organisasi dan kinerja Rumah Sakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran persiapan akreditasi tata kelola Rumah Sakit melalui pendekatan sistem (input-proses-output), dengan menggunakan metode survei pra akreditasi, self assessment, dan survei akreditasi yang dilakukan oleh surveyor.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JUKEKE

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Anatomi Anestesiologi Bedah Mulut Biokimia dan Biologi Molekular Cardiovaskular Dermatologi dan Venerologi Epidemiologi Farmakologi Farmasi Fisiologi Forensik Geriatri Genetika Gizi Medik Hematologi Histologi Ilmu Bedah Ilmu Kedokteran Gigi Anak Ilmu Kesehatan Anak Ilmu Kesehatan Masyarakat Ilmu ...