Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE

Peningkatan Skala Usaha UMKM melalui Program Pelatihan dan Pendampingan 3M (Modal, Manajemen, Marketing) pada UMKM UTBEX Indonesia, Kabupaten Malang

Silvi Asna Prestianawati (Universitas Brawijaya)
Muhammad Fawwaz (Universitas Brawijaya)
Ratna Syifaun Nadliroh (Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2023

Abstract

Rendahnya resiliensi UMKM di Indonesia dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan mereka dalam mengakses dan mengelola modal, manajemen usaha, serta marketing produk. Oleh karena itu pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan fasilitas tersebut agar UMKM dapat semakin resilien dan berkembang secara lebih pesat. Pengabdian masyarakat ini menggunakan pendekatan focus group discussion (FGD) serta program pemberian peralatan usaha. Dalam pelaksanaannya, FGD didahului dengan penyampaian materi mengenai product development dan financial planning lalu kemudian diskusi mengenai permasalahan dan rencana strategis UMKM UTBEX Indonesia ke depannya. Selain itu, diberikan juga peralatan usaha sesuai dengan kebutuhan UMKM UTBEX Indonesia serta program pelatihan dan pendampingan terkait penggunaan alat tersebut. Melalui program pengabdian masyarakat ini diharapkan UTBEX Indonesia dapat semakin resilien dan semakin berkembang di masa depan, serta mampu memberikan dampak yang lebih inklusif untuk perekonomian masyarakat sekitar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...