Penelitian ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan kinerja perawat di Puskesmas Kandangan Kabupaten Temanggung. Penelitian dilaksanakan pada bulan September-November 2023. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Pengumpulan data wawancara dan observasi. Analisis data Model Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kinerja perawat di Puskesmas Kandangan belum memenuhi target dikarenakan: kebutuhan tenaga keperawatan masih kurang dan belum memenuhi standar pelayanan minimal (SPM), tunjangan kinerja perawat dan dana operasional pelayanan keperawatan tidak sesuai dengan beban kerja perawat, sarana prasarana alat kesehatan juga masih kurang memadai, ada perawat yang dimutasi, penanganan pasien terlalu lama, kurang cekatan dan kurang ramah. 2) Upaya untuk meningkatkan kinerja perawat di Puskesmas Kandangan Kabupaten Temanggung yaitu: melakukan koordinasi dengan instansi terkait BKD tarutam untuk menambah tenaga keperawatan, meningkatkan tunjangan kinerja perawat dan dana operasional pelayanan keperawatan sesuai dengan beban kerjanya, meningkatkan sarana dan prasarana alat kesehatan yang lebih baik, melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk mengurangi perawat yang terkena mutasi, meningkatkan penanganan pasien dengan cepat, cekatan dan ramah.
Copyrights © 2023