Tujuan penelitian untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar PAI-BP melalui Problem Based Learning Berbasis Media Video Animasi. Prosedur penelitian melalui perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi dan catatan lapangan, hasilnya dianalisis dengan menghitung persentase penilaian: aktivitas mengajar, motivasi belajar dan hasil belajar serta ketuntasan belajar. Hasil penelitian Siklus I, motivasi belajar siswa dikategorikan tinggi, nilai rata-rata sebesar 81%; hasil belajar kategori “Baik” nilai rata-rata sebesar 80 poin, diikuti siswa tuntas belajar ada 23 orang dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 72%. Siklus II, siswa sangat termotivasi dalam belajar dikategorikan “sangat tinggi”, nilai rata-rata sebesar 91%, ada peningkatan sebesar 10%, hasil belajar kategori “Sangat Baik” nilai rata-rata sebesar 90 poin, ada peningkatan sebesar 10 poin diikuti siswa yang tuntas belajar ada 32 orang dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 100%. Berarti terjadi peningkatan siswa yang tuntas belajar sebanyak 9 orang dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 28%. Disimpulkan Problem Based Learning Berbasis Media Video Animasi dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar PAI-BP pada siswa kelas VIIG SMP Negeri 2 Pati.
Copyrights © 2022