JURNAL KEBIDANAN VOKASIONAL
Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Kebidanan Vokasional

PENGARUH KONTRASEPSI SUNTIK TERHADAP BERAT BADAN PADA AKSEPTOR KB DI PUSKESMAS TANRALILI MAROS

Uliarta Marbun (STIKES Nani Hasanuddin Makassar)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2018

Abstract

Di Indonesia, program pembangunan nasional, Keluarga Berencana (KB) mempunyai arti yang sangat penting dalam upaya mewujudkan manusia Indonesia sejahtera, disamping program pendidikan dan kesehatan. Data BKKBN terkini (2012) menyebutkan, penduduk Indonesia berjumlah sekitar 224,9 juta dan merupakan keempat terbanyak di dunia. Berdasarkan kuantitasnya, penduduk Indonesia tergolong sangat besar. Namun dari segi kualitasnya, masih memprihatinkan dan tertinggal dibandingkan negara ASEAN lainnya.Tujuan Penelitian untuk mengetahui pengaruh kontrasepsi suntikan terhadap peningkatan berat badan akseptor KB di Puskesmas tanralili Maros. Sampel diambil dari data sekunder akseptor KB suntik yang dilayani, dengan jumlah sampel 142 akseptor terdiri dari 68 akseptor suntik 3 bulan dan 74 akseptor suntik 1 bulan. Desain penelitian menggunakan ”Cross Sectional”. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa akseptor suntik 3 bulan ( p = 0.004), akseptor suntik 1 bulan (p = 0,002) berpengaruh terhadap peningkatan berat badan. Kesimpulan bahwa kontrasepsi suntik mempengaruhi peningkatan berat badan. Oleh karena itu disarankan perlunya memberikan KIE kepada calon akseptor tentang efek samping tersebut.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkv

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Kebidanan Vokasional merupakan media yang dapat digunakan untuk mengarsipkan karya bidan peneliti di Indonesia. Karya dalam jurnal ini menonjolkan bidang ilmu kesehatan yang mencerminkan spesialisasi disiplin ilmu ...