INDOPEDIA (Inovasi Pembelajaran dan Pendidikan)
Vol. 1 No. 2 (2023): JUNI 2023

MENINGKATKAN PENGETAHUAN SAINS MELALUI PENDEKATAN EKSPLORASI LINGKUNGAN SEKITAR DI RA AL FAQIH BONTOSUNGGU

Irma Rahmayani (Universitas Islam Makassar)
Naasaruddin (Universitas Islam Makassar)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2023

Abstract

Meningkatkan pengetahuan sains melalui pendekatan eksplorasi lingkungan sekitar di RA Al Faqqih Bontosunggu. Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah Pendidikan yang diberikan bagi anak usia dini (0-6 Tahun) yang dilakukan melalui pemberian ransangan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan baik jasmani maupun rohani agar memiliki kesiapan untuk memasuki jenjang pendidikan berikutnya. Rumusan masalah yang akan menjadi fokus penelitian pada penulisan skripsi ini adalah Bagaimana meningkatkan pengetahuan sains melalui pendekatan eksplorasi lingkungan sekitar di RA Al Faqih Bontosunggu? Desain dalam penelitian ini meliputi perencanaan (planning), tindakan (acting), observasi (observing) dan refleksi (reflecting) yang diikuti dengan perencanaan ulang yang dilaksanakan secara berkelanjutan berulang atau siklus. Dalam penelitian ini bertujuan untuk menstimulasi keterampilan murid RA AL Faqih Bontosunggu dalam sains dilakukan selama 3 siklus. Pada siklus 1 tingkat keberhasilan anak mencapai 30%, pada siklus 2 mencapai 50 % dan siklus 3 mencapai 80 %.Berdasarkanhasil penelitian dari siklus I, siklus II dan siklus III dapat disimpulkan bahwa metode eksplorasi lingkungan sekitar dapat meningkatkan pengetahuan sains anak didik RA Al Faqih Bontosunggu Desa Manimbahoi Kecamatan Parigi Kabupaten Gowa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Education

Description

INDOPEDIA : Journal Inovasi Pembelajaran dan Pendidikan contains writings/articles on the results of thoughts and research results written by teachers, lecturers, experts, scientists, practitioners, and reviewers in all disciplines related to Education and Teaching. Scopes INDOPEDIA : Journal ...