Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk mendukung integrasi nilai-nilai Islam dalam pembelajaran Bahasa Inggris di kelas V untuk mendukung Kurikulum Merdeka di SD IT Bina Insani Muslim Jatimulya di Tambun Selatan Bekasi. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa pendidikan bahasa Inggris tidak hanya mempertimbangkan aspek linguistik, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai moral, etika, dan budaya Islam dalam proses pembelajaran. PkM ini diadakan di SD IT Bina Insani Muslim Jatimulya Tambun Selatan Bekasi selama dua hari, mulai tanggal 2 -3 September 2023. Peserta adalah 28 siswa dari kelas V SD IT Bina Insani Muslim. Hasil dari kegiatan ini adalah pembuatan satu draft materi bahasa Inggris untuk kelas lima yang menggabungkan nilai-nilai Islam dengan fokus pada kemampuan membaca dan berbicara. Selain itu, persepsi siswa/siswi terhadap integrasi nilai-nilai Islam dalam materi ajar Bahasa Inggris yang diperoleh melalui angket menunjukkan hasil yang positif. Pada akhirnya, kegiatan ini diharapkan bisa memberikan kontribusi terhadap peningkatan kualitas Kurikulum Merdeka di level SD IT Bina Insani Muslim Jatimulya Tambun Selatan Bekasi
Copyrights © 2023