Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan artikulasi laporan keuangan pemerintah daerah di kota Palopo. Sampel dalam penelitian ini adalah Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) kota Palopo. Metode penelitian menggunakan pedekatan dengan penerapan berbasis akrual. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah disusun untuk menyediakan informasi yang relevan mengenai posisi keuangan dan seluruh transaksi yang dilakukan dan dirancang dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan informasi secara transparan dari semua kelompok pengguna.
Copyrights © 2023