Sisfo: Jurnal Ilmiah Sistem Informasi
Vol. 7 No. 2 (2023): Sisfo: Jurnal Ilmiah Sistem Informasi, Oktober 2023

Desain dan Realisasi Timbangan Beras dengan Masukan Harga dan Berat Berbasis Mikrokontroler

Hafni, Afrilia Rizda (Unknown)
Daud, Muhammad (Unknown)
Mardhiah, Ainal (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2023

Abstract

Bagi masyarakat, beras adalah makan utama dan diolah menjadi nasi sehingga dapat dikonsumsi baik di negara Indonesia maupun negara lainnya. Masyarakat Indoneisa banyak yang bekerja sebagai pedagang. Pada umumnya para pedangan di pasar masih banyak yang menggunakan timbangan manual yang banyak sekali didapat hasil pengukuran yang tidak teliti karena tingkat presisi yang rendah. Tugas akhir ini menyajikan alat timbangan beras untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Alat ini dirancang dan dibangun menggunakan mikrokontroler sebagai prosesor, satu jenis sensor sebagai input, keypad sebagai input dan motor servo sebagai output. Salah satu sensor yang digunakan adalah sensor load cell atau sensor berat untuk membaca  berat beras. Pengujian ini dilakukan dengan tiga pengujian dengan harga beras yang berbeda-beda. Dari hasil tes diperoleh bahwa alat timbangan beras ini dapat berfungsi dengan baik dan relative akurat. Hasil pengujian penimbangan beras yaitu berhasil membeli beras dengan selisih akurasi berat beras sebesar 0 sampai 8 gram dan menunjukkan bahwa rata-rata error yang didapatkan pada pengujian penimbangan melalui masukan harga, penimbangan beras pada tabung A adalah 14%, penimbangan beras pada tabung B adalah 0,7%, dan penimbangan beras pada tabung C adalah 0,3%. Adapun hasil pengujian penimbangan dengan masukan berat mengandung error masing-msing untuk beras pada tabung A adalah 0,9%, penimbangan beras pada tabung B adalah 0,9% dan penimbangan beras pada tabung C adalah 0,9%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sisfo

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Engineering Library & Information Science Mechanical Engineering

Description

Jurnal Sistem Informasi Merupakan bidang keilmuan sistem informasi dan teknologi informasi dengan memuat artikel ilmiah penelitian murni dan terapan serta ulasan mengenai metode dan perkembangan teori, serta ilmu-ilmu terapan yang terkait dengan teknologi informasi serta informatika.Jurnal Sistem ...