Ezra Science Bulletin
Vol. 1 No. 2 (2023): July - December 2023

KEBUTUHAN PENDIDIKAN KESEHATAN REPRODUKSI PADA ANAK USIA SEKOLAH MENJELANG MENARCHE DI WILAYAH KERJA DINAS PENDIDIKAN KOTA MOJOKERTO

Catur Prasastia Lukita Dewi (Universitas Bina Sehat PPNI Mojokerto, Indonesia)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2023

Abstract

Permulaan menstruasi akan menjadi peristiwa yang traumatik bagi beberapa anak yang tidak mempersiapkan dirinya terlebih dahulu. Anak usia sekolah membutuhkan informasi tentang proses menstruasi dan kesehatan selama menstruasi. Anak akan mengalami kesulitan dalam menghadapi menstruasi yang pertama jika sebelumnya ia belum pernah mengetahuinya. Hal ini menunjukkan bahwa anak usia sekolah membutuhkan Pendidikan Kesehatan reproduksi dalam menghadapi menarche. Namun pada kenyataanya anak usia sekalah masih banyak yang memiliki pengetahuan Kesehatan reproduksi yang relatih rendah. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kebutuhan Pendidikan reproduksi pada anak usia sekolah menjelang menarche di Wilayah Kerja Dinas Pendidikan Kota Mojokerto. Metode penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan case sectional. Sampel diambil berdasarkan purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara menggunakan kuesioner kebutuhan Pendidikan reproduksi. Luaran wajib yang ditargetkan publikasi artikel ilmiah pada jurnal nasional Ners dan Kebidanan terakreditasi (sinta 4).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ezrascibin

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Social Sciences Other

Description

Ezra Science Bulletin is a open-access publication journal of research results, scientific research articles, conceptual articles, literature reviews, and/or ideas from various disciplines science. Ezra Science Bulletin is providing a platform that welcomes and acknowledges high quality empirical ...