Infact: Jurnal Sains dan Komputer
Vol. 1 No. 2 (2016): Jurnal Infact Edisi November 2016

Teknik Menggambar Perspektif Objek Tiga Dimensi pada Media Dua Dimensi dengan Memperhatikan Perilaku Cahaya dalam Ruang Hampa

Richard Tao Roni Hutagalung (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2021

Abstract

Makalah ini berisi tentang usulan teknik menggambar secara perspektif objek geometris tiga - dimensi dengan menggunakan metode perambatan berkas cahaya dalam ruang hampa. Berkas cahaya merambat lurus dari setiap bagian objek menuju ke satu titik tinjau (titik konvergensi) di luar objek. Berkas cahaya tersebut diha rapkan menembus bidang gambar yang terletak di antara objek dan titik tinjau. Pendaran sinar - sinar tersebut pada bidang gambar itulah yang menjadi bayangan objek geometris tiga - dimensi tadi pada bidang gambar dua - dimensi. Meskipun pendaran sinar tadi mer upakan objek dua - dimensi, tetapi penampakannya memberi kesan seolah - olah membentuk gambar tiga - dimensi. Dalam makalah ini, akan diberikan contoh objek geometris berupa silinder.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

JIF

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal sains dan komputer (INFACT) berisi artikel bidang informatika dengan scope:  Database Management,  Computer Networks,  Software Engineering,  Graphics and Multimedia,  Theory of Computation,  Web Technology,  Soft Computing,  Web Data Management,  Software Quality Testing, ...