Harmoni: Jurnal Pendidikan dan Penelitian Seni Budaya
Vol 1, No 1 (2011): HARMONI

PROSES PEMBUATAN DAN PENGGUNAAN KAIN SEKOMANDI DI DESA KARAMA KECAMATAN KALUMPANG KABUPATEN MAMUJU

Hafid, Amir ( Program Studi Pendidikan Seni Rupa Universitas Muhammadiyah Makassar Jln. Sultan Alauddin No. 259 Makassar 90221)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2011

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data yang akurat, jelas dan benar tentang pembuatan kain Sekomandi di Desa Karama  Kecamatan Kalumpang Kabupaten Mamuju, alat dan bahan yang digumakan  dalam proses penbuatannya, penggunaan kain Sekomandi serta serta factor penunjang dan penghambat dalam proses pembuatan dan penggunaannya. Dari penelitian ini diperoleh hasil sebagai berikut ; 1) Proses pembuatan dan penggunaan kain Sekomandi di Desa Karama Kecamatan Kalumpang Kabupaten Mamuju terdiri dari pemintalan benang, pengawetan benang, mengikat dan memberi motif, pewarnaaan hingga pada tahap akhir yakni proses menenun. 2)  Alat yang dibutuhkan diantaranya adalah ; taleko, api, balida, titti, sakka, panikuang, tandayang dan sebagainya. Sedangkan bahannya adalah benang serta pewarnaan benang. 3) Kain Sekomandi dapat digunakan pada ; acara perkawinan, pesta kematian, pesta panen serta berbagai hiasan. Dan dalam hal pengguanaan hal penggunaan kain Sekomandi juga terdapat berbagai motif diantaranya adalah ; Sekomandi Ulu Karua Kasalle, Sekomandi Lelessepu, Sekomandi Porialang, Sekomandi Isi Bondo, Sekomanndi  Morilotong, dan Sekomandi Rundung Lolo. 4) Faktor yang menjadi penunjang dalam proses pembuatan dan pengguanaan kain Sekomandi diantaranya adalah : bahan bakunya mudah didapat, dapat mengurangi pengangguran, pekerjaannya tidak terlalu memerlukan tenaga kerja yang banyak, bahan pewarnaan benangnya sangat praktis dan mudah didapat serta dapat digunakan dalam berbagai kegiatan penting seperti ; acara perkawinan, pesta kematian, pesta panen dan berbagai bentuk hiasan. Sedangkan factor penghambatnya adalah ; menggunakan waktu  yang relative lama sampai sekarang sehingga penciptaan motif baru sangat sulit dikembangkan oleh para pengrajinnya.                       Kata Kunci : Proses kreatif,  pembuatan dan penggunaan kain sekomandi.

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

harmoni

Publisher

Subject

Arts Humanities Education

Description

Harmoni: Jurnal Pendidikan dan Penelitian Seni Budaya. Diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Seni Rupa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Makassar. Jurnal Harmoni menerbitkan karya ilmiah hasil penelitian dibidang pendidikan seni rupa, ilmu seni, dan budaya yang ...