Jurnal KALANDRA
Vol 1 No 1 (2022): Januari

Upaya Penanggulangan Kenakalan Remaja (Juvenile Delinquency) Di Kota Padangsidimpuan

Dewi Sartika (Universitas Graha Nusantar)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2022

Abstract

Juvenile delinquency merupakan masalah yang banyak terjadi di berbagai wilayah kota di Indonesia bahkan sudah mulai menjadi suatu keresahan di daerah yang tergolong masih pedesaan. Fenomena tersebut dipengaruhi perkembangan kemajuan modernisasi dan canggihnya teknologi terkini. Kenakalan remaja tidak hanya mengganggu ketentraman dan ketertiban semata, tetapi juga akan membawa bahaya yang suatu saat dapat mengancam masa depan generasi suatu bangsa atau masyarakat karena remaja adalah generasi yang kelak akan menjadi pemimpin bangsa kita. Dan tentunya menjadi agen-agen perubahan bangsa kearah yang lebih baik dan maju. Di Kota Padangsidimpuan kenakalan remaja setiap tahunnya telah mencapai taraf yang menimbulkan keprihatinan serius. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain: pertama, kondisi keluarga, kedua adalah kondisi lingkungan dan interaksi lingkungan, dan ketiga, yang menyebabkannya adalah tuntutan ekonomi yang selalu meningkat dan keempat pengaruh internet/alat komunikasi/media elektronik. Pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk memberikan satu gambaran cara dan upaya penanggulangan kenakalan remaja di kota Padangsidimpuan agar tidak cenderung meningkat dari tahun ke tahun. Dan harapannya tentu tercapainya satu upaya preventif (pencegahan dini) dengan lebih mengenal remaja secara khusus dan secara umum.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JurnalKALANDRA

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education

Description

KALANDRA Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat adalah Open Journal System (OJS) dengan nomor ISSN (online) 2828-500X merupakan wadah bagi para akademisi dan praktisi dalam mempublikasikan berbagai hasil refleksi konseptual maupun gagasan orisinal yang telah dilaksanakan pada kegiatan pengabdian kepada ...