Tujuan penelitian ini untuk mengetahui implementasi tugas pokok dan fungsi bagian administrasi pimpinan dalam menunjang kegiatan pemerintah di Provinsi Gorontalo dan untuk mengetahui faktor-faktor yang menghambat implementasi tugas pokok dan fungsi bagian administrasi pimpinan dalam menunjang kegiatan pemerintah di Provinsi Gorontalo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa implementasi tugas pokok dan fungsi bagian administrasi pimpinan dalam menunjang kegiatan pemerintah di Provinsi Gorontalo dilihat dari komunikasi, sumber daya, disposisi dan struktur belum sepenuhnya maksimal. Terdapat tiga faktor penghambat yang mempengaruhi implementasi tugas pokok dan fungsi bagian administrasi dalam menunjang kegiatan pemerintah di Provinsi Gorontalo yaitu, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi
Copyrights © 2023