Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi sumber daya manusia, sistem pengendalian internal, dan teknologi informasi terhadap kualitas laporan keuangan. Hal ini karena laporan keuangan dengan kualitas yang baik dapat membantu dalam proses pengambilan keputusan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui penyebaran kuesioner kepada seluruh kepala dan staf Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Dompu. Total responden dalam penelitian ini berjumlah 50 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi sumberdaya manusia dan teknologi informasi mempengaruhi kualitas laporan keuangan. Sedangkan sistem pengendalian internal tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi instansi pemerintah Kabupaten Dompu dalam memperoleh kualitas laporan keuangan pemerintah daerah kearah yang lebih baik.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2021