Memilih produk kosmetik yang memiliki logo halal, atribut Badan Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM) dan Electronic Word of Mouth menjadi salah satu bahan pertimbangan bagi konsumen dalam memilih produk kosmetik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh logo halal, atribut Badan Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM), dan Electronic Word Of Mouth terhadap keputusan pembelian liptint Barenbliss di Kota Medan (Studi Kasus Konsumen di Toko Lollipop Kosmetik). Populasi dalam penelitian ini adaah konsumen liptint Barenbliss. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 responden menggunakan teknik Accidental dengan Purposive Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala Likert, yang masing-masing telah diuji dan telah memenuhi persyaratan validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dan pengujian hipotesis menggunakan uji signifikansi parsial (uji t) dan simultan (uji F). Hasil analisis regresi linier berganda dengan SPSS versi 26 menunjukan bahwa secara simultan logo halal, atribut Badan Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM) dan electronic word of mouth berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian liptint Barenbliss di Toko Lollipop Kosmetik Medan.
Copyrights © 2024