Jurnal Teknologi Kimia Mineral
Vol 2 No 2 (2023): JURNAL TEKNOLOGI KIMIA MINERAL

KARAKTERISASI FITOKIMIA DAN ANALISIS KADAR FLAVONOID PADA BUAH SAWO (MANIKARA ZAPOTA L.) BERDASARKAN UJI VALIDASI METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-VISIBLE

Sari, Nurmala (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2023

Abstract

Sawo merupakan salah satu tumbuhan tingkat tinggi yang berpotensi sebagai obat. Buah sawo (Manilkara zapota L.) memiliki kandungan metabolit sekunder aktif yaitu flavonoid, saponin, triterpenoid dan tanin. Kuersetin merupakan senyawa golongan flavonoid yang berfungsi sebagai antibakteri. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis kadar senyawa kuersetin dari ekstrak etanol buah sawo (Manilkara zapota L.). Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu mengunakan metode maserasi untuk mendapatkan ekstrak etanol selanjutnya melakukan analisis fitokimia menggunakan analisis kualitatif serta analisis kadar flavonoid. Analisis kadar senyawa kuersetin menggunakan metode spektrofotometri UV-Visible dan pengujian validasi metode spektrofotometri Uv-Visible. Berdasarkan uji validasi metode spektrofotometri Uv-Visible, kadar kuersetin  yang diperoleh yaitu 5,20% (180,060742±9,366185).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jtkm

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Engineering Environmental Science Materials Science & Nanotechnology

Description

Ruang lingkup jurnal ini berupa hasil penelitian, pemikiran, ide, gagasan dengan cakupan dengan lingkup sebagai berikut: Kimia Proses: -Kinetika reaksi -Katalis -Teknik reaksi kimia -Modelling dan optimasi proses -Proses kimia industri -Teknik pengolahan lingkungan -Bioproses Pengolahan Mineral: ...