Jurnal Agroteknologi Merdeka Pasuruan
Vol 5, No 1 (2021): JUNI 2021

Pengaruh Pemberian Berbagai Jenis Pupuk Nitrogen Terhadap Jumlah Klorofil Daun Kacang Tanah (Arachis hypogaea L.)

Slamet Soepriyanto (Universitas Merdeka Pasuruan)
Sulistyawati Sulistyawati (Universitas Merdeka Pasuruan)
Retno Tri Purnamasari (Universitas Merdeka Pasuruan)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2021

Abstract

Penelitian telah dilaksanakan di Desa Arjosari, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan, pada bulan April 2020. Untuk mengetahui beda pengaruh pada respon tanaman khususnya unsur Nitrogen dari berbagai jenis pupuk yang diberikan dengan mengamati klorofil daun kacang tanah pada fase vegetatif. Penelitian menggunakan pupuk anorganik yaitu pupuk urea kandungan nitrogen 46% dan pupuk mutiara 16-16-16, sedangkan pupuk organik yaitu pupuk cair BAGITANI dengan kandungan nitrogen sebesar 4% dan pupuk organik padat dengan kandungan nitrogen sebesar 4%. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 perlakuan dan 16 kali ulangan dengan dosis pemupukan yang direkomendasikan 22,5 kg N ha-1 atau 50 kg Urea (Rahmianna dkk, 2015) yaitu, P0: Kontrol (tanpa pemupukan), P1: Pupuk Urea 0,146 g polibag-1, P2: Pupuk Mutiara 0,410 g polibag-1, P3: Pupuk cair BAGITANI 1,5 ml polibag-1, P4: Pupuk Organik padat 1,49 g polibag-1. Hasil penelitian menunjukkan jumlah klorofil daun kacang tanah yang tidak diberi pupuk sebesar 15,65 mg L-1, pupuk Urea sebesar 18,95 mg L-1, pupuk Mutiara sebesar 18,32 mg L-1, pupuk cair BAGITANI sebesar 17,50 mg L-1 dan pupuk Organik padat sebesar 16,32 mg L-1. Jadi klorofil yang tertinggi dihasilkan dari pemberian pupuk Urea. Faktor jenis pupuk, tingkat kelarutan pupuk & efisiensi serapan Nitrogen oleh tanaman mendukung pembentukan klorofil daun kacang tanah pada fase vegetatif.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jamppertanian

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Environmental Science Other

Description

This journal publish articles is a scientific journal that can contain scientific writings related to research in the field of Agrotechnology and Agricultural Science which includes the fields of genetics, plant breeding, seed technology, pests, weeds and diseases, cultivation of crops, plant ...