Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Vol. 3 No. 2 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi

ANALISIS PERBANDINGAN TIME SERIES SEKTOR MEDIA DI INDONESIA PERUSAHAAN MEDIA YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2020-2022

Nabila Febriyana (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)
Indhira Ridho Abdillah (indhirrdhabdillah@gmail.com)
Siti Lailatus (sitiella63@gmail.com)
Joys Oktavia (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)
Cholis Hidayati (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan rasio keuangan dari empat perusahaan subsektor media di Indonesia yaitu rasio likuiditas, rasio aktivitas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas dan rasio pasar. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Data sekunder yang berasal dari laporan keuangan perusahaan periode 2020-2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) menjadi perusahaan dengan nilai tertinggi terbanyak di setiap rasio. Hal ini menunjukkan PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) memiliki kemampuan yang baik, akan tetapi juga memiliki kemampuan yang buruk secara bersamaan karena tidak semua rasio dengan nilai tinggi menunjukkan pertanda yang positif bagi perusahaan akan tetapi juga bisa jadi pertanda negatif yang mana pertanda negatif tersebut harus segera ditangani atau perusahaan harus melakukan evaluasi untuk menjaga kestabilan perusahaannya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

musytarineraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Musytari: Neraca Manajemen, Akuntasi, Ekonomi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh CV Anugrah Anggota IKAPI. Musytari: Neraca Manajemen, Akuntasi, Ekonomi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup berbagai disiplin ilmu ekonomi, manajemen, dan akuntansi. Tim editorial ...