Etika merupakan kebiasaan hidup yang baik pada individu dan masyarakat. Salah satunya adalah etika dalam menggunakan media sosial. Saat ini eksistensi media sosial sudah menjadi gaya hidup sosial bagi masyarakat Indonesia. Namun beberapa fenomena yang terjadi, seperti konflik sosial, cyberbullying, konflik agama, bahkan perceraian masih ditemukan di Indonesia. Indonesia sebagai negara dengan dasar Pancasila memiliki nilai-nilai luhur yang sesuai dengan harapan bangsa. Nilai-nilai tersebut sepatutnya diterapkan dalam kehidupan sehari-hari termasuk kehidupan bersosial dengan menggunakan media sosial.
Copyrights © 2023