Kajian ini dilatarbelakangi bahwa tradisi lisan tak pernah kehilangan pesona untuk diteli. Tradisi lisan merupakan karya sastra yang memuat kearifan lokal. Salah satu tradisi lisan yang menarik untuk dikaji ialah cerita rakyat Subang Larang. Cerita rakyar Subang Larang tumbuh dan berkembang dalam masyarakat Subang Larang. Cerita rakyat Subang Larang umumnya memuat nilai-nilai yang baik. Nilai-nilai tersebut berupa nilai karakter. Kajian ini menganalisis nilai-nilai karakter yang terdapat dalam cerita rakyat Subang Larang dengan menganalisis isi cerita. Nilai-nilai karakter yang terdapat dalam cerita rakyat Subang Larang antara lain nilai kejujuran, semangat, dan kerja keras. Cerita Subang Larang dapat dijadikan teks pembelajaran untuk menanamkan nilai karakter bagi siswa. Kata kunci: Tradisi lisan; cerita rakyat; Subang Larang; nilai karakter.
Copyrights © 2015