Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 6 No. 4 (2023): Volume 6 No 4 Tahun 2023

IMPLEMENTASI NILAI NILAI PANCASILA MELALUI BUDAYA SEKOLAH DI ERA DIGITAL 4.0 PADA MADRASAH ALIYAH SWASTA AL ISHLAHIYAH BINJAI

Muhammad Yusuf Yusuf (STAI Syekh H Abdul Halim Hasan Al Ishlahiyah Binjai)
Alfian Tanjung (STAI Syekh H Abdul Halim Hasan Al Ishlahiyah Binjai)
Fenny Mustika Piliang (Universitas Simalungun)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2023

Abstract

Di era kemajuan ilmu dan teknologi saat ini dunia pendidikan dihadapkan pada perkembangan revolusi industri di era digital 4.0 yang luar biasa cepat sekali. Nilai nilai pancasila harus seiring sejalan dengan hal tersebut. Pancasila sebagai dasar Negara dan pandangan hidup bangsa merupakan suatu landasan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Nilai –nilai Pancasila sangat perlu ditanamkan dalam diri setiap individu dan pemahaman nilai-nilai tersebut harus diajarkan sejak dini untuk mewujudkan generasi yang berpancasila, berbudi pekerti dan berkarakter. Implementasi nilainilai Pancasila dapat diberikan sejak dini melalui pendidikan yakni dilakukan dalam proses pembelajaran. Proses pembelajaran dilakukan dengan mengintegrasikan nilai dan norma yang ada dalam sila-sila Pancasila. Hal ini dapat dilakukan dengan memberikan contoh tutur kata dan tingkah laku yang baik, artinya dalam mengimplementasikan nilai Pancasila kepada peserta didik dengan melandaskan pada nilai, moral dan norma dalam etika hidup di era digital 4.0. Hasil dari Penelitian ini menunjukan bahwa dengan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila melalui budaya sekolah dapat meningkatkan karakter peserta didik, dilihat dari sikap dan juga tindakan mereka yang sudah mencerminkan nilai-nilai Pancasila terkhususnya pada sila kesatu yakni Ketuhanan yang Maha Esa dan juga sila ketiga Persatuan Indonesia. Hal ini dapat dilihat dari kegiatan sekolah seperti melaksanakan perbuatan-perbuatan luhur, melaksanakan sholat berjamaah bersama, menghargai perbedaan, menghormati para guru dan juga orang yang lebih tua, mengikuti upacara bendera dengan penuh semangat, cinta pada tanah air dan dibuktikan melalui peduli terhadap lingkungan dengan membersihkan area lingkungan sekitar serta menggunakan teknologi untuk menunjang kegiatan pembelajaran di madrasah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...