Masalah dalam penelitian ini yaitu Ketepatan Smash atlet Bola Voli putra Kabupaten Aceh Tenggara belum begitu baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh daya ledak otot tungkai terhadap koordinasi mata tangan dengan ketepatan smash bola voli atlet Bola Voli putra Kabupaten Aceh Tenggara. Jenis penelitian ini adalah kuantitaif. Populasi dalam penelitian ini yaitu 25 orang, Sampel diambil menggunakan teknik total sampling, maka jumlah sampel yaitu 25 orang. Data dikumpulkan dengan menggunakan pengukuran terhadap ketiga variable. Variabel daya ledak otot tungkai menggunakan tes vertical jump dan koordinasi mata tangan menggunakan balwerfen and fangen, sedangkan ketepatan smash menggunakan tes ketepatan smash. Hasil penelitian menunjukkan bahwa daya ledak tungkai mempunyai pengaruh secara signifikan dengan ketepatan smash dengan skor di atas kelompok rata-rata adalah sebanyak 10 orang, Koordinasi mata tangan mempunyai pengaruh secara signifikan dengan ketepatan smash dengan skor di atas kelompok rata-rata adalah sebanyak 13 orang, Selanjutnya daya ledak tungkai dan koordinasi mata tangan secara bersama-sama mempunyai pengaruh secara signifikan dengan ketepatan smash dan diterima kebenarannya secara empiris sebanyak 12 orang.
Copyrights © 2024