Indonesian Journal of Elementary School
Vol 2, No 1 (2022): IJES Vol. 2 No. 1, Mei 2022

PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MODEL GROUP INVESTIGATION BERMUATAN PENDIDIKAN KARAKTER DENGAN ALAT PERAGA MISTAR DAWAI BAGI SISWA KELAS VI SDN 3 PAKIS KRADENAN GROBOGAN

Mindarsih Mindarsih (SMP NEGERI 2 KRADENAN)



Article Info

Publish Date
01 May 2022

Abstract

Penelitian bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar melalui penggunaan model group investigation bermuatan pendidikan karakter dengan alat peraga mistar dawai bagi siswa kelas VI SDN 3 Pakis Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan Semester I Tahun Ajaran 2019/2020. Penelitian dilaksanakan di SDN 3 Pakis Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan dengan subyek penelitian siswa kelas VI berjumlah 29 siswa. Penelitian dilakukan sebanyak 2 siklus dengan masing-masing siklus 3 kali pertemuan meliputi: perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model group investigation bermuatan pendidikan karakter dengan alat peraga mistar dawai dapat meningkatkan motivasi belajar siswa, yaitu dari 19.44% sangat baik pada siklus I menjadi 81.19% pada siklus II. Penggunaan model group investigation bermuatan pendidikan karakter dengan alat peraga mistar dawai dapat meningkatkan hasil belajar siswa, yaitu dari ketuntasan 44.83% pada pra siklus menjadi 68.97% pada siklus I dan meningkat menjadi 86.21% pada siklus II. Dengan demikian secara keseluruhan melalui penggunaan model group investigation bermuatan pendidikan karakter dengan alat peraga mistar dawai dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar bagi siswa kelas VI SDN 3 Pakis Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan Semester I Tahun Ajaran 2019/2020.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ijes

Publisher

Subject

Education

Description

Fokus IJES pada bidang ilmu pendidikan secara umum, yang meliputi: Inovasi Pembelajaran di Pendidikan Dasar, Media pembelajaran di sekolah dasar, pendidikan IPS di sekolah dasar, pendidikan IPS di sekolah dasar, pendidikan olahraga di sekolah dasar, pendidikan bahasa di sekolah dasar, pendidikan ...