Jurnal Ekuilibrium
Vol 3 No 2 (2019): JEK Volume 3 Nomor 2 Tahun 2019

Pengaruh Subsidi benih Terhadap Produksi Padi dan Pendapatan Petani di Desa Pancakarya Kecamatan Ajung Kabupaten Jember

Angga Ramadhani (Universitas Jember)
Riniati Riniati (Universitas Jember)
Sunlip Wibisono (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2020

Abstract

Subsidi benih padi sangat dibutuhkan oleh petani di Desa Pancakarya karena tidak semua petani mendapatkan subsidi benih. Program subsidi benih diharapkan dapat meningkatkan hasil produksi dan tingkat pendapatan petani serta penggunaan input produksi yang lebih efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh benih bersubsidi, pupuk, obat, luas lahan, tenaga kerja terhadap produksi petani padi dan untuk mengetahui perbedaan pendapatan penggunaan benih bersubsidi dengan benih non subsidi di Desa Pancakarya Kecamatan Ajung Kabupaten Jember. Teknik analisis Data dalam Penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda dengan sampel benih subsidi sebanyak 45 dari 456 populasi, dan sampel benih non subsidi sebanyak 43 dari 300 populasi. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukkan bahawa jenis benih yang dipakai, penggunaan pupuk, tenaga kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produksi padi di Desa Pancakarya Kecamatan Ajung Kabupaten Jember. Hasil analisis secara simultan menunjukkan bahwa Variabel Pupuk, Obat, tenaga kerja, luas lahan berpengaruh signifikan terhadap produksi padi di Desa Pancakarya Kecamatan Ajung Kabupaten Jember. Hasil analisis uji beda(Z) menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pendapatan petani, yang menggunakan benih bersubsidi memiliki pendapatan lebih besar yaitu Rp. 5,629,170/ha sedangkan petani yang non subsidi mendapatkan Rp. 4,957,043/ha.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JEK

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal Ekuilibrium or JEK is a semi-annual peer-reviewed open access academic journal which is dedicated to publishing high-quality scholarly works on all disciplines of economics. The objective of the Journal is to provide a leading forum for the enhancement of communication between researchers ...